Perpanjangan seleksi terbuka JPT Pratama Kepala Biro Perencanaan Keuangan, dan Umum UPN Veteran Jakarta
Merujuk pada Surat Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Nomor 0583/A.A3/KP.05.01/2025 tanggal 2 Mei 2025 hal Tanggapan Pelaksanaan Seleksi Kepala Biro Perencanaan Keuangan, dan Umum pada UPN “Veteran” Jakarta, bersama ini dengan hormat bahwa untuk masa pendaftaran pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kepala Biro Perencanaan, Keuangan, dan Umum di lingkungan Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta diperpanjang mulai dari tanggal 7 s.d. 15 Mei 2025.
Sehubungan dengan hal tersebut mohon kesediaan Bapak/Ibu Sekretaris Jenderal/Sekretaris Kementerian/Sekretaris Utama/Rektor berkenan menginformasikan kembali kepada para Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan instansi Bapak/Ibu yang memenuhi syarat untuk dapat mendaftarkan diri mengikuti seleksi terbuka mengisi Jabatan tersebut. Adapun persyaratan, tata cara pendaftaran, serta tahapannya dapat dilihat pada pengumuman sebagaimana terlampir.
Demikian pemberitahuan ini disampaikan. Atas perhatian dan partisipasinya, kami ucapkan terima kasih.
